Miranda Kerr, saat hamil pun masih difoto di majalah Vogue.
Model Anna Jagodzinska, Karmen Pedaru, dan Anna Cywinska, minggu lalu dikabarkan menuntut manajemen modelnya, Next, karena "mencuri uang mereka". Menurut mereka Next berutang pada mereka senilai 750.000 dollar, dan meskipun mereka sudah mengundurkan diri April lalu, agensi model ini menolak membayarkan utangnya. Oleh karena itu, masing-masing model ini justru menuntut pembayaran utang, plus 1 juta dollar untuk kerugian yang diciptakan.
Entah siapa yang salah dan benar dalam hal ini. Namun, melihat angka yang disebutkan, pasti timbul rasa penasaran berapa sebenarnya honor para model itu. Memang ada standar tertentu yang mereka peroleh berdasarkan perusahaan yang mempekerjakan mereka, seperti:
* Pemotretan untuk majalah Vogue edisi Perancis: 125 dollar
* Pemotretan untuk majalah Vogue Amerika: 250 dollar
* Kampanye iklan J.Crew: 15.000 dollar
* Kampanye iklan H&M: 60.000 dollar
* Produksi Laird & Partners: 35.000 dollar (perusahaan ini memproduksi iklan untuk brand-brand mewah seperti Donna Karan dan Bottega Veneta)
* Produksi Grey Paris: 172.500 dollar (mereka juga memproduksi kampanye iklan)
Bila berhasil tampil di majalah Vogue, status para model biasanya jadi terdongkrak naik. Setelah itu, mereka umumnya akan mengerjakan kampanye iklan yang honornya lebih besar. Dalam pernyataannya April lalu, Jagodzinska menyatakan bahwa ia menghasilkan uang 231.372 dollar. Namun dari penghasilannya itu Next mengambil komisi sebesar 56.675 dollar. Selisihnya memang masih cukup besar, tetapi sangat kecil jika dibandingkan dengan honor 10 model termahal saat ini, menurut majalah Forbes. Nah, di bawah ini adalah penghasilan 10 model tersebut:
1. Gisele Bundchen: 25 juta dollar
2. Heidi Klum: 16 juta dollar
3. Kate Moss: 9 juta dollar
4. Adriana Lima: 7,5 juta dollar
5. Doutzen Kroes: 6 juta dollar
6. Alessandra Ambrosio: 5,5 juta dollar
7. Natalia Vodianova: 5,5 juta dollar
8. Daria Werbowy: 4,5 juta dollar
9. Miranda Kerr: 4 juta dollar
10. Carolyn Murphy: 3,5 juta dollar
Wow... tidak heran, banyak perempuan muda yang saat ini berharap bisa berprofesi sebagai model.
sumber : http://female.kompas.com/read/xml/2010/12/06/14271110/berapa.sih.honor.model.sekarang